Tuhan
Karya: Salsa Kusuma Ningrum
Ketika tahib datang pada ku
Aku memanggil namamu
Dengan setetes air mata
Cipta Sang Ilahi Rabbi…
Sungguh… ingin aku dekat dengan mu
Dalam setiap langkah
Ruh dan jiwa ku
Jaiz-Mu menghantarkan ku
Rasa cinta, dan tak ingin jauh dari-Mu
Saat singgah tubuh ini
Dalam jejak dunia yang fana
Aku berfikir
Hidup ku hanya sementara
Ya Tuhan
Jangan jauhi hamba-Mu yang penuh dosa ini
Berikan hamba-Mu ini kesempatan
Tuk jadi hamba yang setia
Sebelum… langit terbelah
Bintang-bintang jatuh berserakan
Dan seluruh umat yang penuh kerusakan
Ampunilah hamba Tuhana
Sang Pencipta
Pembentuk rupa seluruh alam semesta